3 Cara Jitu untuk Lolos Interview Kerja

3 Cara Jitu untuk Lolos Interview Kerja
SEO
By fikar VP - 18 December 2023 - 544 Views - 0 Comment
Cara lolos interview kerja

Interview kerja merupakan salah satu sesi penting yang bisa mempengaruhi keputusan apakah kamu diterima atau tidaknya di dalam sebuah perusahaan. Biasanya kamu akan diwawancarai oleh perwakilan dari bagian HRD kantor tersebut.

Hal-hal yang harus disiapkan dalam interview kerja

Melalui artikel berikut kamu akan mengetahui bagaimana cara-cara untuk lolos dalam tahap ini. Jadi, simak sampai akhir.

1. Memahami posisi yang dilamar

Langkah pertama yang harus kamu ketahui adalah paham dengan bidang pekerjaan yang dilamar. Karena tidak mungkin seorang IT akan diterima, bila posisi yang dibutuhkan adalah Copywriter. Lalu sebaiknya, kamu juga mencari tahu tentang latar belakang dari perusahaan. Sebab ketika proses interview kerja , pewawancara sering menanyakan hal tersebut.

Lakukanlah riset terlebih dahulu, agar kamu bisa menjawab semua pertanyaan yang diberikan.

2. Perkenalkan diri secara singkat dan jelas

HRD dapat melihat kepribadianmu melalui hal yang satu ini. Jadi, begitu disuruh memperkenalkan diri, ceritakanlah dengan singkat dan tidak bertele-tele. Beritahulah tentang kelebihan serta kekurangan yang kamu miliki, dan alasan mengapa perusahaan harus menerima orang seperti dirimu.

Jangan lupa untuk menggunakan gaya bicara dan gerak tubuh yang sopan. Karena kesan pertama yang baik akan membantu dalam penilaian.

3. Jelaskan alasan mengapa ingin bekerja di perusahaan tersebut

Langkah berikutnya yang bisa dilakukan adalah menjelaskan alasan kamu mengapa sangat tertarik untuk bekerja di kantor itu. Misalnya kamu bisa memperluas koneksi, menambah wawasan serta pengalaman, dan belajar banyak hal baru yang mana dapat meningkatkan keahlian dirimu. Tentunya hal-hal tersebut akan membantu perusahaan untuk lebih berkembang.

Ketika diberikan kesempatan bertanya, pastikanlah bahwa kamu memperlihatkan rasa antusias. Berikanlah pertanyaan bermutu yang berhubungan dengan perusahaan tersebut. Ini merupakan salah satu poin tambahan saat kamu interview kerja. Sebab bila tidak mengajukan tanya bisa memberikan kesan pasif dan kurang tertarik di mata HRD.

Itulah beberapa tips yang bisa kamu coba saat dapat panggilan interview kerja. Selain poin-poin diatas, ada baiknya kamu juga mempersiapkan dokumen yang diperlukan seperti CV, ijazah, portofolio, transkrip nilai, surat pengantar kerja, dan sebagainya. Semoga bermanfaat!



Related Content


Popular This Month


Latest Posts


Leave a Message